Selasa, 21 Juni 2011

Samsung NC215S Netbook Terbaru Bertenaga Surya Mampu Bertahan 14.5 Jam !

Samsung telah mengkonfirmasi bahwa perusahaan tersebut akan memasarkan Samsung NC215S yang merupakan netbook bertenaga surya di Amerika Serikat serta Afrika dan Rusia, namun Indonesia belum diketahui informasinya. Samsung  akan tersedia di AS pada minggu 3 Juli dengan harga  $ 499.


Model Samsung NC215S yang dipasarkan di Amerika memiliki layar 10,1 inci, 1024 x 600 piksel  matte, 1GB RAM, dan prosesor dual core 1,66 GHz Intel Atom N570 . Fitur kunci yang utama dari netbook dari yang lain adalah sel surya dibangun ke covernya. Kemampuan grafis netbook ini mengandalkan GMA 3150 integrated.


Dalam kondisi ideal Samsung mengatakan Anda juga akan mampu mendapatkan sekitar 14.5 jam ketahanan baterai dari netbook dengan menambahkan tambahan daya dari tenaga surya.

1 komentar: