Rabu, 15 Juni 2011

Jajaran CPU Desktop Terbaru Dari AMD Llano Terungkap


       Santer terpublikasi kalau sebulan belakangan ini AMD bakal menggulirkan kembali versi APUs desktop Lliano paling barunya yang mengemas pemrosesan 2-core ataupun 4-core dan GPU Radeon HD 6000. Dan beberapa nama model yang akan dirilis beserta dengan spesifikasinya pun baru-baru ini mulai terungkap.

Untuk jajaran produk Llano terbaru ini nantinya bakal mencakup enam processor baru yang dibagi menjadi APUs A-Series dan E-Series.

Dan sebagai permulaan rilis ini, A-Series akan mencakup lima chip dengan kecepatan clock berkisar antara 2,9-2,4 GHz, dan beberapa model terpilih akan mendukung teknologi Turbo Core yang secara otomatis mampu menyesuaikan kecepatan core-nya tersebut berdasarkan beban yang dilimpahkan padanya.

CPU Desktop Llano tecepat yang diperkenalkan oleh AMD adalah model A8-3850. Processor tersebut mengemas pemrosesan 4-core clock 2.9GHz, 4MB Level 2 cache, dual-channel DDR3-1866 memory controller dan unit grafis Radeon HD 6550D. Dan ini melibatkan tidak kurang dari 400 processor shader yang memiliki clock sebesar 600MHz dan dapat dioperasikan bersama dengan kartu grafis diskrit pilihan dalam mode CrossFireX Hybrid.

Model A8-3850 ini adalah salah satu dari empat processor desktop Llano yang tidak mendukung teknologi Turbo Core dan memiliki TDP sebesar 100W. Satu-satunya processor A-Series dengan TDP yang sama adalah model A6-3650. Model ini pun ternyata juga tidak memiliki dukungan Turbo Core.


Sementara itu, untuk APUs AMD E-Series mengusung desain dual-core, 1MB L2 cache, dual-channel DDR-1600 memory controller dan kartu grafis Radeon HD 6370D yang terintegrasi .

GPU model ini terdiri dari 160 processor stream dengan clock sebesar 443MHz dan tidak memiliki dukungan untuk Hybrid CrossFireX setup. TDP pada model E2-3200 2.4GHz ini sebesar 65W dan dilengkapi dengan Turbo Core yang telah dinonaktifkan.

Menurut publikasi Haber Donanim, sejauh ini sayangnya pihak AMD  belum mengungkapkan tanggal rilis dari APUs desktop Llano tersebut. Sedangkan untuk ketersediaan kerabat mobile-nya sendiri kabarnya bakal diluncurkan secara resmi pada tanggal 14 Juni 2011.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar