Jumat, 10 Juni 2011

Review Lenovo C200


Lenovo C200

Grafisnya Bertenaga
Adanya feature layar sentuh menegaskanya sebagai PC keluarga yang bisa digunakan oleh siapa saja
Istilah PC AIO (All-in-One) merujuk pada bentuk fisik perangkat PC yang menyatu antara layar monitor dengan system unit. Dengan tampilan satu paket ini, area meja menjadi lebih lega.
     Karena PC AIO memang mengutamakan efisiensi, Lenovo C200 menghadirkan spesifikasi yang hemat daya. Ini tercermin di antaranya dengan dipakainya prosesor Intel Atom. Lenovo C200 sendiri menyasar segmen pengguna rumahan/keluarga yang biasa menggunakan PC sebagai media hiburan atau komputasi standar.
Karena menyasar kebutuhan yang sederhana, Lenovo C200 menawarkan spesifikasi yang tidak mewah. Prosesor Intel Atom Processor D510 berkecepatan 1,66 GHz (biasa digunakan pada netbook) memang hanya mampu dipakai untuk menjalankan aktivitas ringan semisal berinternet atau membuka aplikasi kantoran (Word, Excel, dan lainnya).
Namun, dalam hal grafis, tersedia nVidia ION 2 dengan kapasitas 256 MB. Chip ini diklaim memiliki kinerja grafis lebih tangguh dibandingkan generasi pertamanya. Chip grafis ini cukup mumpuni untuk memenuhi kebutuhan yang lebih kompleks seperti menjalankan aneka game memutar film berdefinisi tinggi serta menjalankan streaming video online.
     C200 juga mengandalkan layar 19 inci dengan resolusi maksimal 1366x768, yang mendukung mode widescreen (16:9). Sayangnya, Lenovo C200 hanya menggunakan optical drive berupa DVD writer, bukan bluray drive. Harddisk-nya sendiri masih menggunakan koneksi IDE dengan kapasitas 320 GB.
Salah satu keunggulan perangkat ini adalah kemampuannya bisa diupgrade. Misalnya, prosesor bisa ditingkatkan, kapasitas harddisk bisa ditingkatkan, dan kapasitas memori bias ditambah hingga 4 GB. Meskipun peningkatan memori ini boleh jadi tidak signifikan, tawaran ini cukup lumayan untuk sedikit mendongkrak kinerjanya.
     Lenovo C200 juga menawarkan feature menarik lain yakni layar sentuh. Hal ini tentu makin memudahkannya digunakan oleh seluruh anggota keluarga (bahkan bagi si kecil yang sedang belajar menggunakan komputer). Lenovo C200 juga menyediakan feature WiFi yang bisa digunakan untuk mengaktifkan keyboard atau mouse secara wireless.
     Kinerja yang dihasilkan oleh perangkat ini terlihat kurang konsisten. Jika dibandingkan dengan Compaq Presario CQ1-1007D, terlihat skor PCMark Vantage Lenovo C200 “kalah” unggul. Padahal Lenovo menggunakan memori yang lebih besar serta chip grafis yang lebih bertenaga. Namun saat uji grafis dilakukan, terlihat bahwa nVidia ION 2 menunjukkan tajinya jika dibandingkan dengan chip grafis Intel GMA.
(Dayu Akbar – Kontributor)
***
     Desain yang stylish serta kompak, dengan penyangga berbentuk lengkung dinamis membuat perangkat ini menawan untuk diletakkan di meja Anda. Chip grafis nvidia ION 2 yang lebih bertenaga menjadikannya lebih fleksibel untuk menangani aktivitas komputasi yang tidak terlalu kompleks. Tambahan fasilitas touch-screen-nya juga menjadi nilai lebih yang makin memikat.
Hasil Pengujian
     Meskipun hasil uji PCMark-nya di bawah Compaq Presario, Lenovo C200 unggul saat menjalankan aplikasi uji grafis. Ini berkat dukungan nVidia ION yang dibantu dengan kapasitas memori lebih besar. Sementara hasil uji lainnya tidak menghasilkan perbedaan siginifikan.

Pengujian
Lenovo C200
Compaq Presario CQ1-1007D
Sysmark 2007 Rating
43
45
PCMark Vantage Total Score
1785
1970
3DMark 2006
1748
161
Cinebench R11.5
0,52 pts
0,52 pts
Sisoft Sandra 2010 Dhrystone
8.26 GIPS
8.26 GIPS
Sisoft Sandra 2010 Whetstone
7.00 GFLOPS
7.00 GFLOPS
Encoding Audio
8 menit 44 detik
8 menit 45 detik
Encoding Video
35 menit 34 detik
35 menit 28 detik

Spesifikasi Lenovo  C200
Prosesor
Intel Atom Processor D510 1,66 GHz
RAM
2 GB DDR2 PC-6400
Motherboard
Intel NM10
Kartu Grafis
nVidia ION2 256 MB
Kartu Suara
Realtek ALC662
Hard Disk
320 GB WDC (IDE)
Optical Drive
DVD +/- RW
Wireless
Wireless 802.11b/g/n
Lain – Lain
6-in-1 Card Reader, webcam, touchscreen, speaker built-in
Sistem Operasi
Windows 7 Home Basic 32-bit
Monitor
19” 1366x768
Bobot
5,72 kg
Garansi
1 Tahun
Situs Web
http://www.lenovo.com
Harga kisaran*
US$600
* Paracomp; (021) 566-9968, Minggu kedua Februari 2011

Optical drive
Jika saja menggunakan optical drive bluray, penggunaan chip grafis nVidia ION 2 tentu akan lebih optimal.
Lenovo C200
Port PS/2
Ketersediaan port PS/2 yang biasa digunakan untuk hubungan ke mouse atau keyboard menjadikan port USB bisa digunakan untuk kebutuhan lain.
Lenovo C200
6-in-1
Pada sisi kiri terdapat port audio, dua USB 2.0 dan media pembaca kartu memori hingga 6 jenis (di antaranya MS/MS Pro, MMC, SD/SDHC).
Lenovo C200
Plus : Stylish dan ramping; penggunaan chip grafis nvidia ION 2; fungsi tocuh-screen; fasilitas lengkap (webcam, Wifi, LAN, optical drive; card reader); bisa di-upgrade.
Minus : Ketiadaan optical drive bluray; kinerja PCMark Vantage kurang.
Skor Penilaian
- Kinerja : 3,75
- Fasilitas : 4
- Kemudahan : 4
- Harga : 4
- Skor total : 3,9

Tidak ada komentar:

Posting Komentar