Rabu, 15 Juni 2011

GeForce GTX 580 3GB Model Superclock Terbaru Yang Handal Besutan EVGA

       Kedua fitur solusi terbaru yang dibangun berdasarkan desain Nvidia GeForce GTX 580 baru saja telah memperbarui jajaran produk kartu grafis yang EVGA miliki. Untuk model yang pertama menghadirkan buffer video 3GB, sedangkan yang satunya lagi berupa model Superoverclock dengan kustomisasi sistem pendinginnya.

       Versi 3GB dari GTX 580 ini cukup disebut dengan EVGA GeForce GTX 580 3072MB. Kartu grafis ini lebih cenderung ditargetkan pada konsumen yang menggunakan SLI setup 2-way atau 3-way untuk gaming resolusi tinggi.
Di sisi lain, dengan peningkatan buffer video yang ada, kartu grafis ini tetap tidak merubah bentuk desain referensi Nvidia yang ada sebagai fitur sistem pendingin dan frekuensi pengoperasian yang sama.

       Hal yang jauh lebih menarik, juga dihadirkan oleh model Superclocked GTX 580 GTX 580 DS. Dibandingkan dengan saudara nya, kartu grafis ini menggunakan sistem pendingin yang dirancang khusus dan terdiri dari radiator aluminium panjang yang penuh mencakup seluruh permukaan PCB, dan dua kipas aliran udara yang cepat.

       Sistem pendingin telah diperbaiki ini telah memungkinkan EVGA untuk sedikit meningkatkan frekuensi pengoperasian kartu garfis sebagai GPU-nya yang kini berjalan pada clock 797MHz, sedangkan buffer video 1.5GB beroperasi pada clock 1012MHz (efektifnya pada clock 4050MHz).

       Sebagai perbandingan, versi stok dari GTX 580 ini beroperasi pada clock core 772MHz dan 1002MHz (kecepatan datanya sebesar 4008MHz), tetapi solusi EVGA seharusnya menampilkan headroom overclocking yang lebih tinggi lagi. Kedua kartu grafis EVGA GTX 580 tersebut dibundel bersama dengan lisensi gratis 3DMark 11.

       Kartu grafis GTX 580 ini didasarkan pada GPU Nvidia GF110 yang mengemas processor stream 512, 64 texture unit, 48 ROP unit, dan interface memori 384-bit yang biasanya berhubungan dengan frame buffer GDDR5 1.5GB.

       Mengenai harganya sendiri, untuk EVGA GeForce GTX 580 DS Superclocked kabarnya dibandrol seharga 519,99 USD atau sekitar 4.455.000 rupiah, sedangkan untuk EVGA GeForce GTX 580 3072MB dibandrol seharga 589,99 USD atau sekitar 5.055.800 rupiah.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar